Apakah produk terbaru adobe ? Apa itu Adobe Valorant ?
Adobe Valorant merupakan jokes atau bercandaan yang beredar di kalangan komunitas valorant pada forum twitter dan reddit. Pasalnya, ikon game valorant sangat mirip dengan icon produk-produk adobe. Misal seperti Adobe Photoshop, adobe illustrator, adobe premiere pro dan produk adobe lainnya. Disebut sebagai adobe valorant dikarenakan ikon game valorant jika disandingkan dengan icon produk adobe lainnya hampir mirip dengan bentuk kotak dengan border sedikit tebal ditepinya.
Lantas, Apa itu Valorant ?
Valorant adalah game tembak-tembakan atau berjenis First Person Shooter (FPS) yang dikembangkan oleh Riot Games pada 2 Juni 2020 lalu. Hingga sekarang player aktif valorant semakin bertambah besar tiap tahun bahkan telah mencapai kurang lebih 16 juta pemain aktif di seluruh dunia.
Untuk saat ini valorant hanya bisa dimainkan pada perangkat pc atau komputer. Berharap suatu saat valorant juga dapat dikembangkan pada perangkat mobile seperti League of Legends:Wild Rift yang merupakan salah satu game moba terbaik pc dengan developer yang sama yaitu Riot Games.
Meskipun Valorant PC dapat dimainkan secara langsung di komputer. Namun valorant tidak tersedia pada steam. Maka ketika mencari kata kunci "valorant steam" pada steam tidak akan ketemu kocak gaming.
Valorant PC dapat dimainkan dengan mengunjungi website valorant resminya secara langsung di playvalorant dengan alamat berikut : https://playvalorant.com/id-id/
cara daftar valorant cukup dengan meng-klik tombol Main Gratis pada tengah banner website valorant. Kemudian pilih Buat Akun.
Setelah selesai daftar. Kemudian download, instal, mainkan valorant dan rasakan keseruan bermain valorant bersama teman-teman.
Spesifikasi minimum valorant windows 10 & valorant windows 7 :
RAM : 4GB
VRAM : 1GB
HDD : 20GB
CPU : Intel Core 2 Duo E8400 (Intel), Athlon 200GE (AMD)
GPU : Intel HD 4000, Radeon R5 200
Cara Memainkan Valorant
Permainan valorant dapat dikatakan gampang-gampang susah ketika memainkannya. Namun jika kamu terbiasa bermain permainan tembak-tembakan atau perang, maka tidak terlalu mengalami kesulitan. Hanya perlu beberapa penyesuaian terhadap mekanik yang terdapat didalam game Valorant PC.
Didalam permainan valorant tiap pemain akan bermain dengan pemain lainnya sebanyak 5 V 5 dalam satu tim. Maka kekompakan tim sangat diperlukan dalam game valorant ini. Mulai dari komunikasi hingga skill tembak yang mumpuni semua dapat dilatih didalam game valorant ini.
Untuk para pemain baru, bermain Valorant terkadang merupakan perihal yang lumayan menyulitkan, terlebih jika pemain tidak mempunyai basic permainan FPS. Dapat lebih susah lagi.
Buat itu, buat kalian yang suka main Valorant, berikut tips- tips yang dapat kalian ikuti supaya dapat jago bermain Valorant. Spesial buat pendatang baru.
Panduan Bermain Valorant buat Pemula
Mengutip laman resmi Valorant, kamu perlu memperhatikan beberapa langkah ini, khususnya bagi pemula.
Kenali Role Agent
Sebelum memasuki ronde pertama, kamu bisa memilih dari sederet Agen yang ada, masing-masing dengan peran dan kemampuan khusus yang dirancang bisa bekerja sama dalam meraih kemenangan.
Kenali Skill Agent
Tiap agent memiliki skill yang berbeda- beda. Dikala baru main kita juga cuma dapat memilih sebagian agent saja, sisanya baru dapat dibuka bersamaan lamanya kalian bermain Valorant.
Karna skill yang berbeda- beda, kalian wajib mengidentifikasi seluruhnya. Misalnya Jett dengan ultimate knivesnya, Sage dengan Wall maupun slow orbnya, sampai Killjoy dengan ultimate lockdown areanya.
Dengan mengidentifikasi seluruh skill agent, kalian dapat mengenali playstyle serta hal- hal seperti apa yang wajib kalian jalani pada saat main.
Atur Setting di Game
Banyak orang yang masih melewati langkah ini. Sementara itu setting games ini bakal sangat menunjang kenyamanan kalian dikala bermain permainan Valorant.
Buat pengaturannya sendiri yang wajib ialah sensitivity serta crosshair. Buat sensitivity, kalian dapat mengaturnya di mode practice sembari uji menembak bot. Yakinkan kalian merasa aman, serta mousenya dapat digerakkan dengan kecepatan sesuai.
Sebaliknya crosshair dianjurkan supaya kalian tidak mengaturnya sangat besar, supaya titiknya sesuai dengan kepala musuh. Pakai pula warna crosshair yang sesuai serta aman dilihat.
Menguasai Map
Setelah semuanya memilih Agen, kamu akan diarahkan ke peta yang dipilih acak dan masuk ke ronde pertama secara resmi. Tiap peta atau map adalah ajang berbeda untuk mengungguli musuhmu.
Gunakan kreativitas dan keahlian tembak-menembakmu dalam berbagai pertempuran. Mulai ronde sebagai penyerang atau pertahanan, lalu tukar sisi dengan lawan di tengah permainan. Sebelum itu, kamu perlu ke fase pembelian untuk membeli senjata dan kemampuan.
Pelajari Tipe Senjata
Mulai permainan dengan membeli senjata dengan mencari tahu apakah sesuai dengan gaya bermain, keahlian, dan strategi tim kamu.
Menekuni Mekanikal Game
Mempelajari setiap gerakan yang baik dan benar ketika menembak saat memainkan valorant dan memperhatikan suara-suara disekitar seperti langkah kaki dan asal suara tembakan merupakan bagian dari mekanikal game yang harus dipelajari.
Mengenakan headset dapat membantu mendengarkan suara dengan jelas serta kerap komunikasi merupakan skill penunjang berikutnya yang harus diasah. Dengan komunikasi yang baik maka tim akan mudah mencapai kemenangan.
Latihan Terus - Menerus
Kalian bisa latihan dengan sering main deathmatch atau sering nonton Pro Player bermain untuk mempelajari strategi in Game.
Demikianlah sekilas pembahasan adobe valorant, arti adobe valorant sesungguhnya, penjelasan valorant, hingga cara memainkan valorant mulai dari pemula.
- Berkomentarlah dengan sopan dan bijak sesuai isi konten. - Jika ingin bertanya, tolong lihat dulu pada komentar sebelumnya. - Dilarang menyisipkan iklan, link aktif, promosi, dan sebagainya.
Posting Komentar
- Berkomentarlah dengan sopan dan bijak sesuai isi konten.
- Jika ingin bertanya, tolong lihat dulu pada komentar sebelumnya.
- Dilarang menyisipkan iklan, link aktif, promosi, dan sebagainya.